Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

NASI BECEK KHAS NGANJUK | CARA MEMBUAT NASI BECEK KHAS NGANJUK | RESEP NASI BECEK KHAS NGANJUK JAWA TIMUR

Kompilasitutorial.com- Nganjuk mendapatkan julukan kota angin, nganjuk juga di kenal dengan nama anjuk ladang yang berarti tanah kemenangan. nganjuk juga terkenal dengan penghasil bawang merah di jawa timur.nah kemarin kita sudah bahas tentang kuliner nganjuk yaitu nasi pecel bledek. sekarang kita akan bahas kuliner nganjuk yang selanjutnya yaitu nasi becek. dinamakan nasi becek bukan berarti nasinya gimana gitu. nasi becek memiliki kombinasi istimewa yang selalu di sajikan bersama lauk sate dan sambal kacang khas nganjuk. kuah kuning dengan campuran santan dan bumbu rempahnya terasa kuat sekali. jika anda sedang berada di nganjuk atau sedang perjalanan ke nganjuk bahkan baru rencana silahkan anda untuk mencicipi kuliner yang satu ini. anda tidak akan menyesal karena rasanya sangat nikmat sekali yang membuat perut anda keroncongan. dan jika anda ingin membuat menu yang berbeda buat keluarga anda silahkan baca, dan ikuti resep yang kami berikan ini tentang cara membuat nasi becek khas nganjuk ini. bagi yang merantau dan ingin mengingat kampung halaman alias kangen dengan suasana rumah silahkan anda untuk membuatnya di rumah. simak yuk resep membuat nasi becek khas nganjuk

CARA MEMBUAT NASI BECEK KHAS NGANJUK
Bahan:
-150 gram paru kambing, potong kotak 2x2x2 cm, rebus
-150 gram babat kambing, potong kotak 2x2x2 cm, rebus
-150 gram usus kambing, potong kotak 2x2x2 cm, rebus
-100 gram lemak kambing, potong kotak 2x2x2 cm
-1 batang serai, memarkan
-6 lembar daun jeruk
-4 cm kayumanis
-4 sendok teh garam
-2 sendok teh gula pasir
-1/2 sendok teh merica
-1.750 ml santan dari 1 butir kelapa
-3 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Bumbu halus:
-6 butir bawang merah
-3 siung bawang putih
-5 butir kemiri, sangrai
-1 sendok teh ketumbar bubuk sangrai
-1 cm jahe, bakar
-3 cm kunyit, bakar
-2 cm kencur, bakar
-2 cm lengkuas

Bahan pelengkap:
-2 tangkai daun seledri, iris kasar
-6 lembar kol, iris halus
-100 gram kecambah
-2 buah jeruk nipis
-5 sendok teh kecap manis
-1.000 gram nasi putih
-15 tusuk sate kambing bumbu kacang

Cara Membuat:
-Tumis bumbu halus bersama serai, daun jeruk, dan kayumanis hingga harum. Masukkan lemak kambing. Aduk hingga berubah warna.
-Tambahkan paru, babat, usus, garam, gula pasir, dan merica. Aduk rata.
-Tuang santan. Masak sambil diaduk hingga matang.
-Tata nasi, kol, kecambah dan daun seledri. Siramkan kuah bersama isinya. Tambahkan 3 tusuk sate yang dilepaskan dari tusukannya. Beri sedikit bumbu kacang sate dan kecap manis.
-Sajikan bersama jeruk nipis.

nah itu tadi cara mudah membuat nasi becek khas nganjuk. jika anda ingin membuat suasana rumah yang berbeda silahkan coba resep di atas. baca juga resep berbagai masakan nusantara lainnya hanya disini dan anda juga anda mendapatkan berbagai resep cake, bolu, minuman yang segar yang pasti murah dan sehat. selamat mencoba

Post a Comment for "NASI BECEK KHAS NGANJUK | CARA MEMBUAT NASI BECEK KHAS NGANJUK | RESEP NASI BECEK KHAS NGANJUK JAWA TIMUR"

close