Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Lenggang | Cara Membuat Lenggang khas Lahat | Kompilasitutorial.com

Kompilasitutorial.com
~ Makanan khas dari kabupaten lahat yang satu ini pastinya tidak asing lagi bagi anda dan pastinya anda akan di buat ketagihan olehnya jika anda sedang menyantapnya. makanan khas ini mempunyai cita rasa yang sangat enak sehingga tidak akan membuat berhenti orang yang menyantapnya. makanan khas ini yaitu lenggang.

Lenggang merupakan makanan khas dari daerah lahat sumatera selatan yang tidak boleh anda lewatkan jika anda sedang singgah di lahat sumatera selatan. lenggang merupakan makanan sejenis empek-empek. pada dasarnya lenggang merupakan empek-empek lenjer yang di kocok dengan telur kemudian di goreng dan di sajikan seperti halnya empek-empek pada umumnya.

Lenggang ini mempunyai cita rasa yang nendang dan mengandung protein di karenakan ada telur dadarnya sehingga anda tidak perlu ragu lagi untuk menyantapnya. untuk membuat lenggang ini sendiri sangat mudah, seperti halnya membuat empek-empek pada umumnya. jika anda ingin membuat lenggang bisa saja, untuk resep membuat lenggang sendiri sudah kami sajikan resepnya di bawah ini

Resep Lenggang
bahan:
-Pempek lenjer - 2 buah
-Telur ayam - 3 butir
-Garam - 1/2 sdt
-Ketimun, iris kecil - 1 buah
-Kuah cuko - 150 ml

cara membuatnya:
-Potong pempek lenjer jadi berukuran bulat seperti koin tebal. Sisihkan.
-Dalam mangkok, kocok lepas telur bersama garam. 
-Masukkan potongan pempek lenjer ke dalamnya dan aduk rata.
-Panaskan minyak di wajan datar. 
-Tuang adonan dan goreng seperti membuat telur dadar. 
-Goreng hingga matang di kedua sisinya. Angkat.
-Siap disajikan dengan irisan timun dan kuah cuko.

TIPS
1. Buat potongan pempek lenjer yang tidak terlalu tipis.
2. Gunakan api sedang saat menggoreng dadaran pempek lenjer.

sekarang sudah bisa membuat lenggang sendiri di rumah, jadi anda bisa kapan saja membuat lenggang ini untuk sajian bersama keluarga anda di waktu santai. semoga bermanfaat, selamat mencoba dan jangan lupa untuk share

 baca juga : cara membuat kue lumpang yang gurih

Post a Comment for "Resep Lenggang | Cara Membuat Lenggang khas Lahat | Kompilasitutorial.com"

close