Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Pindang Tulang Palembang | Cara Membuat Pindang Tulang Iga Sapi khas Palembang | Kompilasitutorial.com

Kompilasitutorial.com
~ Jika anda sedang singgah di palembang, sebaiknya anda menikmati kuliner asli dari palembang. biasanya, kuliner yang paling di cari di palembang adalah pempek. namun siapa sangka, banyak sekali kuliner asli dari palembang. mulai dari tekwan, laksan dan lain sebagainya
.
makanan asli dari palembang yang bisa anda nikmati dan akan membuat anda ketagihan salah satunya adalah pindang tulang, untuk bahan utama dalam membuat pindang tulang ini adalah iga sapi. maka dari itu kuliner ini dinamakan pindang tulang iga sapi. untuk cita rasanya sungguh sangat nikmat. anda wajib mencobanya jika anda sedang berada di palembang ini.

untuk membuat pindang tulang iga sapi ini, caranya sangat mudah. untuk resep membuatnya sudah kami sajikan di bawah ini

Resep Pindang Tulang Iga Sapi Asli Palembang
Bahan:
- 1 kg iga sapi, rebus hingga empuk
- 1 ikat daun kemangi
- 10-20 buah tomat cung kediro (bisa juga tomat cherry atau potongan tomat besar)
- 10-15 butir cabai rawit merah
- 1 sdt terasi bubuk
- 150-200 ml air asam jawa
- 2 batang sereh
- 2 lbr daun salam
- 5 lbr daun jeruk
- 2 ruas jahe
- 1 ruas lengkuas
- 2 liter air (termasuk kaldu hasil rebusan)

Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 1/2 ruas kunyit
- Secukupnya minyak untuk menumis
- Secukupnya garam dan kaldu bubuk

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersamaan dengan bumbu lain: batang sereh, daun salam, daun jeruk, jahe dan lengkuas. Masak hingga wangi.
2. Masukkan iga sapi yang sudah empuk, tumis sebentar kemudian tuang air kaldunya.
3. Beri terasi bubuk, beri air asam, garam dan kaldu bubuk. Koreksi rasa. Didihkan hingga bumbu meresap.
4. Masukkan tomat dan cabai rawit merah. Terakhir, masukkan daun kemangi. Matikan api dan sajikan.

baca juga : Resep berbagai variasi pempek

Post a Comment for "Resep Pindang Tulang Palembang | Cara Membuat Pindang Tulang Iga Sapi khas Palembang | Kompilasitutorial.com"

close