Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Kemplang Palembang | Cara Membuat Kemplang khas Palembang | Kompilasitutorial.com

Kompilasitutorial.com
~ Makana dari palembang ini sudah melegenda sejak dahulu kala, makanan ini sangat nikmat untuk camilan bahkan untuk menemani anda sedang menyantap makanan yang pastinya butuh kerenyahan. nama makanan khas palembang yang satu ini adalah kemplang. 

kemplang merupakan makanan khas dari palembang yang berupa kerupuk yang sangat gurih. anda bisa menikmati kemplang yang di masak dengan cara di goreng ini kapan pun anda mau jika anda sedang berada di palembang. namun untuk itu, anda membutuhkan biaya yang cukup besar hanya untuk menikmati kemplang khas dari palembang.

namun anda jangan khawatir, untuk menikmati kemplang kapan pun anda mau. anda bisa membuatnya sendiri di rumah, untuk resep kemplang palembang sudah kami sajikan di bawah ini. simak yuk cara membuat kemplang khas palembang yang satu ini 

Resep kemplang Palembang
Bahan:
-800 g tepung tapioka
-500 g daging ikan tenggiri
-500 ml air es
-6 siung bawang putih
-3 sdm garam
-1 sdt kaldu bubuk

Cara membuat kemplang khas Palembang:
-Blender ikan tenggiri dengan air hingga halus. Tuang ke dalam wadah.
-Haluskan bawang putih dengan garam dan kaldu bubuk. Campurkan dengan ikan. Aduk dan uleni hingga tercampur merata.
-Siapkan plastik panjang atau bisa juga menggunakan plastik wadah es lilin. Isi penuh atau hingga padat dan ikat bentuk lenjer.
-Rebus adonan hingga matang atau kurang lebih satu jam. Tiriskan dan dinginkan. Buka plastiknya. Potong-potong dengan ketebalan sama besar. Tata di atas nampah.
-Jemur di bawah sinar matahari hingga benar-benar kering seperti kerupuk mentah.
-Goreng atau panggang kemplang hingga matang.

baca juga : Resep pindang tulang iga sapi asli Palembang

Post a Comment for "Resep Kemplang Palembang | Cara Membuat Kemplang khas Palembang | Kompilasitutorial.com"

close