Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Membuat Lemang Tapai Khas Padang yang Mudah

Kompilasitutorial.com ~ makanan khas dari batu sangkar tanah datar sumatera barat yang satu ini emang mempunyai rasa yang super nikmat, nama kuliner ini adalah lemang tapai. lemang tapai mempunyai bahan dasar yang terbuat dari ketna putih dengan proses yang istimewa yaitu di masukkan ke bambu yang di panaskan ke api seperti membuat nasi lemang pada umumnya. untuk toping sendiri menggunakan ketan hitam yang sudah di kukus yang sebelumnya di bungkus dengan daun pisang dan di campur dengan ragi. untuk membuatny juga tidak serumit yang anda pikirkan, untuk resep sudah kami sediakan di bawah ini jadi anda tidak perlu repot lagi untuk mencari resepnya.

Resep Lamang Tapai khas Padang yang mudah dan enak
Bahan Lamang:
-1 liter beras ketan Putih
-Santan ½ liter dari 1 butir kelapa
-3 lembar daun pandang
-Garam secukupnya
-Daun pisang

Bahan Tapai Ketan:
-1 lt beras ketan merah
-½ bongkah ragi
-3 buah cengkeh untuk pengharum tapai

Cara Membuat Lamang Tapai yang mudah dan enak:
Cara Membuat Lamang:
-Cuci bersih beras ketan, campur dengan santan. Dihapus garam dan daun pandan lalu aron. Angkat.
-Bungkus beras ketan dengan daun pisang, masukkan ke dalam cetakan lontong, kukus hingga matang sekitar 30 menit.
-Sebelum disajikan, bakar lamang di atas bara api atau jika tidak ada teflon.
-Jika sudah kecoklatan, angkat dan dinginkan.

Cara Membuat Tapai:
-Hancurkan ragi jadi bubuk, tebarkan ragi seimbang di atas beras ketan dengan cara di ayak.
-Tutup beras ketan yang sudah di ragi di dalam wadah kedap udara. Sebelumnya letakkan dulu cengkeh di atas beras ketan lalu tutup dengan daun pisang.
-Istirahatkan beras ketan selama kurang lebih tiga hari di tempat yang kering.
-Setelah jadi dan sedikit berair, taruh sebagai topping lamang yang sudah diiris tipis.
-Sajikan.

Post a Comment for "Cara Membuat Lemang Tapai Khas Padang yang Mudah"

close