Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

BREKECEK IKAN KHAS CILACAP | CARA MEMBUAT BREKECEK IKAN KHAS CILACAP | RESEP BREKECEK IKAN KHAS CILACAP

BREKECEK IKAN KHAS CILACAP



Cilacap merupakan kota ada di Provinsi Jawa Tengah, kota ini selalu ramai pengunjung atau wisatawan pada hari libur nasional, khususnya pada saat hari libur Lebaran Idul Fitri. Pasalnya, banyak orang atau penduduk asli kabupaten Cilacap pulang dari kota perantuan mereka. Meskipun Anda tidak berasal dari Cilacap, tak ada larangan untuk datang ke kota ini, walau hanya sekedar untuk mengisi waktu liburan saja.
Di sekeliling kota Cilacap lebih didominasi oleh kawasan pantai, sehingga ada banyak sekali wisata alam yang mempesona di kota ini. Jadi bukan menjadi sesuatu yang mengherankan, apabila Anda membidik Cilacap sebagai kota tujuan traveling berikutnya. Sembari menikmati wisata alam yang ada, apa salahnya jika Anda juga turut menikmati aneka kuliner khas yang ada di sana. 
Saat berada di Cilacap, Anda wajib untuk mencari dan mencoba kuliner brekecek ikan ini. Kuliner berupa hidangan menu brekecek ikan ini bisa Anda temukan di seluruh pasar tradisional Kabupaten Cilacap.
jika anda ingin merasakan brekecek ikan khas cilacap ini tidak usah pergi ke cilacap karena disini kita akan membahas cara membuat brekecek ikan. ikan yang di gunakan sesuai selera anda, namun caranya masih tetap sama.

Bahan-bahan :
-1/2 ikan laut (ikan ekor kuning)
-1 batang sereh
-1 tomat
-2 lembar salam
-Segenggam kemangi
-secukupnya Garam
-secukupnya Gula
-secukupnya Penyedap rasa
-2 gelas air/ lebih
-Minyak untuk menumis

Bumbu halus:
-1 ruas jahe
-1 ruas kunyit
-2 bawang putih
-3 bawang merah
-6 cabe merah
-4 rawit merah

Langkah- langkah:
-Bersihkan bumbu dan ikan. Haluskan bawang putih, bawang merah, cabe, jahe, kunyit.
-Geprek sereh, iris lengkuas, iris tomat. Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan sereh, salam, lengkuas. Tumis hingga harum. Tambahkan air. Masukan ikan.
-Didihkan ikan beri irisan tomat, garam, gula, penyedap rasa. Koreksi rasa. Masak hingga kuah menyusut, sebelum diangkat masukan kemangi. Sajikan selagi hangat.


  



2 comments for "BREKECEK IKAN KHAS CILACAP | CARA MEMBUAT BREKECEK IKAN KHAS CILACAP | RESEP BREKECEK IKAN KHAS CILACAP"

  1. mataaaap. nyong wong cilacap. patak jahan lewib enak maning lur

    ReplyDelete
  2. Q mau msk daging sapi gk boleh kebetuln adan ikan jd q mau msk ikan kebetuln sy gk th resepnya jd sy buka geogle dan sy liat resepnya

    ReplyDelete

silahkan di share

close